VIRAL

Rombongan Motor Gende (Moge) Terobos Lampu Merah di Kuningan, Netizen Geram

JAKARTA — Sebuah video yang menayangkan rombongan sepeda motor gede (moge) menerobos lampu merah di Kuningan, Jakarta Selatan viral di media sosial. Rombongan moge yang “nyelonong” itu bahkan membuat bus Transjakarta yang sedang melintas berhenti untuk memberikan jalan.
Salah satu akun yang mengunggah video itu, @lensa_berita_jakarta mengungkapkan bahwa kejadian tersebut terjadi pada Minggu (16/7).

F01.9 Moge

“Beredar video rombongan pengendara motor gede yang sengaja menerobos lampu merah di Traffic Light Kuningan, Jakarta Selatan pada hari Minggu pagi (16/7) sekira pukul 09.02,” demikian keterangan dalam unggahan tersebut, dikutip Selasa (18/6).

Video tersebut memantik komentar dari warganet. Tidak sedikit yang menyudutkan aksi rombongan moge yang menerobos lampu merah tersebut.

Salah satu akun berkomentar, seharusnya sebuah komunitas dapat memberikan contoh yang baik dalam berlalu lintas.

“Komunitas itu harusnya lebih cerdas memberikan contoh yang baik berlalu lintas, motor doang mahal, otaknya gak dipake, percuma!” tulis salah satu warganet di kolom komentar.

baca juga: Gitabumi Shine Voice Sabet Medali Emas di World Choir Sekaligus Harumkan Nama Indonesia

Sementara itu, akun lainnya menyebut bahwa tindakan itu sebuah arogansi. Selain itu, tindakan rombongan tersebut juga dianggap memperburuk citra pengguna moge lainnya.

“Arogansi yang mencederai pengguna motor gede lain. Kalau motor gede, otaknya digedein juga tong,” komentar salah satu warganet. (*)

Visited 2 times, 1 visit(s) today

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *